Friday, February 5, 2010

SENTIMEN DOW TERLALU BESAR

Semua analisa bagus di IHSG dan saham2 di dalamnya dipatahkan dengan Gap Down hari ini, tidak lain dikarenakan DOW yang -2.6%, sentiment negative ini terlalu besar membuat index2 di dunia termasuk semua Asia mengalami Gap Down yang luar biasa hari ini.

IHSG pada postingan 29 Jan di WBB tertulis "Hati2 Apabila Bear Tiba2 Menguat Kembali":

Dan terjadi pada hari ini, Bear benaran tiba2 menguat kembali:

Di chart kemarin jg tertulis: "Bear area if breakdown support 2555 can go to 2520", dan hari ini penutupan di 2519.

Terus terang untuk sementara tidak ada 1 pun indicator yang bagus untuk IHSG dengan posisi tutup hari ini. Hanya Elliot Wave yang masih memberikan harapan bahwa inilah koreksi abc zig-zag di wave 5-iii-4. Wave 5-iii-1 yang ditutup pada angka 2519 (weekly close) menjadi satu2nya pegangan bahwa IHSG tidak boleh tutup dibawah angka ini untuk minggu depan (jumat depan). Start Wave 5-iii-5 akan ditandai dengan breakout Shorterm Downtrendline warna biru.


*BUMI WEEKLY VIEW:

Penurunan Bumi masih tertahan di support uptrendline weekly chart dan sekaligus pertahanan FIBO 61.8% di angka 2400.

Bumi yang terkoreksi 3 minggu sebelumnya dengan 3 candle merah, minggu ini ternyata mampu tutup Doji Star, salah satu tanda bahwa power Bull=Bear untuk minggu ini. Siapakah yang akan keluar sebagai pemenang akan ditentukan minggu depan.

RSI Weekly juga berada di tengah2, apabila breakdown garis putih, maka BUMI akan terpuruk makin dalam, dan apabila mampu breakout keatas garis merah, maka BUMI akan terbang.


*BUMI DAILY VIEW:

Fisher yang kemarin Up, ternyata kembali turun hari ini, menandakan suatu penundaan atau pembatalan rally. Penurunan BUMI tertahan MA200 daily untuk kedua kalinya.

SUPPORT: 2250-2300 (apabila 2400 dibreakdown)
RESIST: 2525-2575


*INCO:

Bull Candle 2 hari lalu dipatahkan dengan Gap Down hari ini. MACD pointing down sepertinya tidak jadi golden cross.

SUPPORT: 3425

RESIST: 3600


*BBRI WEEKLY VIEW:

BBRI untuk pertama kalinya kembali menyentuh Longterm Uptrendline (warna kuning) minggu ini. Wave 4 yang terbentuk so far adalah Tripple Flat WYZ, kita masih menunggu mulainya real Final Wave 5 BBRI.

Sayangnya sampai saat ini, RSI masih belum mengindikasikan adanya reversal keatas. RSI yang terbentuk LH=Lower High & LL=Lower Low. Yang dibutuhkan adalah HL=HigherLow & HH=HigherHigh.


*CTRA setelah break Flag tidak melanjutkan rally, not a good sign, kami kembali targetkan penurunan di sekitar 600.


Happy Weekend! GBU All

Willy Scofield